Masyarakat Desa Tompo Bulu Libureng Keluhkan Jaringan Telkomsel Jum'at 28/08/2020


 Masyarakat Desa Tompo Bulu Libureng Keluhkan Jaringan Telkomsel Jum'at 28/08/2020


Bone, Target News-Desa Tompo Bulu Kecamatan Libureng Kabupaten Bone Sulawesi Selatan di bawa kepala Desa H.Kamaruddin. 

Mengunjungi Lokasi Desa Tompo Bulu Kecamatan Libureng ini,  sangat jauh serta harus menghadapi lika-liku dengan mendaki gunung yang terjang. 

keharmonisan masyarakat Desa Tompo Bulu sangat terjaga disertai  desa yang indah dan nyaman.

Salah satu warga yang tinggal di sana menuturkan kepada media ini bahwa, di Desa Tompu Bulu sangat terbatas jika ingin menggunakan Hp untuk berkomunilasi dengan sanak keluarga, dikarenakan Jaringan Telkomsel susah, sehingga apabila ingin menggunakan HP, kami harus pergi mencari tempat yang jauh dari rumah, katanya.

Terkait hal tersebut Kepala Desa Tompo Bulu H.Kamaruddin yang kami temui di lokasi membenarkan apa yang di katakan warganya.

"Betul pak,  kami sangat mengeluhkan  jaringan  Telkomsel yang sangat susah di desa kami sehingga segala Aktivitas  yang harus menggunakan komunilasi jaringan, kita harus pergi mencari titik yang jauh dari rumah, begitu pula warga kami  harus mencari tempat dimana ada jaringan," ungkap H.Kamaruddin.

Sambungnya, kami sangat mengharap dari  pemerintah agar bisa membantu masyarakat yang ada di Dua Desa ini yaitu Desa Baringeng dan Desa Tompo Bulu Kecamatan Libureng untuk menghadirkan Tower Jaringan dan kalau alasan tidak ada lokasi, "Kami siap menyediakan lokasi apakah dia mau di Desa Baringeng Atau Di Desa Tompo Bulu untuk mendirikan dan menanam Tower tersebut, hal ini demi kebaikan masyarakat banyak," tutur H. Kamaruddin yang juga Kepala Desa Tompo Bulu.(rustam)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aksi Heroik Ditunjukkan TRC Pos SAR Selayar Tembus Jalur Evakuasi Utama Menggunakan Kuda Besi

Ulang Tahun ke 55 Rahayu Kertawiguna mendapat Kado Istimewa dari Forwan

Inlah Cerita Kasus Ayahnya Adik Kita Junaedi Appatunru,